Hari Pertama Masuk Sekolah, SMAN 1 Kota Bekasi Kedatangan Polisi? -->

Header Menu

Advertisement

Hari Pertama Masuk Sekolah, SMAN 1 Kota Bekasi Kedatangan Polisi?

Redaksi
Senin



GIBASNEWS.COM, BEKASI - Pertama masuk sekolah para siswa-siswi telah di datangin pihak Kepolisian Restro Bekasi Kota Satuan Narkoba, mengadakan penyuluhan kepada para siswa SMAN 1 Kota Bekasi. Senin (15/07/2019).

Materi yang di berikan kepada para siswa-siswi baru kelas 10  sebanyak 421 siswa telah di berikan bimbingan oleh Satresnarkoba dan Sat Lantas tentang Bahaya Penyalahgunaan narkoba dan Tertib Lalu lintas di SMAN 1 Kota Bekasi.


1. Pengertian / definisi narkoba dan bahaya narkoba. 2. Pengenalan contoh dan jenis-jenis narkoba. 3. Aspek hukum pidana UU No. 35/2009 tentang Narkotika. 4. Tertib berlalu lintas.

"Dalam pelaksanaan penyuluhan tersebut para siswa-siswi baru menerima materi dengan sangat antusias dan ucapan terima kasih dari Kepala sekolah SMA N 1 Kota Bekasi atas pelaksanaan penyuluhan terhadap siswa-siswi baru oleh Satuan Narkoba dan Satuan Lalu Lintas Restro Bekasi Kota. Situasi penyuluhan lancar dan tertib," kata Seto.

Penyuluhan telah dipimpin oleh Wakasat Resnarkoba Kompol Suwolo Seto dan telah didampingi 4 anggota lainnya : AKP Giri Suryono (Kanit Dikyasa), IPTU Budiman Sitorus (Kanit 2), IPTU Arifin Sihombing(Kanit 3), BRIPKA Mulyono (Staff). (jel)