Tri AdhiantoSaat Buka Acara Serambi Berkah Ramadan |
GIBASNEWS.COM, BEKASI - Bank Syariah Mandiri (BSM) Area Bekasi
menggelar kegiatan "Serambi Berkah Ramadan" dengan mengadakan bazar
dan sejumlah perlombaan dihalaman Islamic Center Bekasi, Senin, (13/5/2019).
Dalam pembukaan kegiatan tersebut turut hadir seperti Wakil
Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Ketua PKK Kota Bekasi Gunarti Rahmat Effendi,
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Abdillah Hamta serta perwakilan pimpinan BSM
regional Jakarta VII
Menurut Area Manager BSM Bekasi, Kemas Erwan Husainy kegiatan
Serambi Berkah Ramadan Ini merupakan kegiatan serentak khususnya kami masuk
diwilayah kerja regional Jakarta VII
Kemas menjelaskan dalam kegiatan itu, pihaknya ingin
menyampaikan bahwa BSM selama ini terus tumbuh. "Baik dari prodak
perbankannya, jumlah nasabah maupun nilai investasinya," papar Kemas.
Kegiatan 'Serambi Berkah Ramadhan' berlangsung selama 14
hari yakni mulai 10 - 24 Mei 2019. Berbagai kegiatan disediakan mulai dari
bazar, lomba azan, pentas seni, cerdas cermat, fashion show dan busana muslim.
"Kita buka dari pukul 16.00 - 19.00 WIB," ujar Kemas menutup
perbincangan sore itu.
Wakil Walikota Bekasi Dr Tri Adhianto menyambut baik
kegiatan Serambi Berkah Ramadhan kali ini yang diadakan Bank Syariah Mandiri.
Menurutnya kegiatan ini juga menjadi keberkahan semua penyelenggara dan amal
ibadah didalam menjalankan ibadah bulan puasa.
"Semoga ini menjadi agenda rutin di Kota Bekasi.
Terimakasih kepada BSM untuk masyarakat Kota Bekasi dibilang puasa ini," kata
Tri. (Adv/Hms)